bsi flash

Event ini menghadirkan pertandingan antar sekolah dalam tiga cabang olahraga populer, yaitu futsal, voli, dan basket. Kehadiran Sport Center milik Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) kampus Pontianak sendiri menjadi keunggulan baru yang mendukung terselenggaranya pertandingan secara lebih terpusat dan kondusif.

Sport Center Jadi Ajang Perdana BSI Flash Sport Competition

BSI Flash yang rutin diadakan tiap tahun ini membuka dua kategori utama: Talenta Digital dan Sport Competition. Talenta Digital sudah lebih dulu dilaksanakan pada awal tahun dengan menggelar lomba E-Sport, Singing Competition, dan Dance Cover. Sementara Sport Competition difokuskan untuk cabang olahraga fisik.

Kepala Kampus UBSI kampus Pontianak, Ir. Eri Bayu Pratama menuturkan bahwa kegiatan ini dirancang untuk memberikan ruang bagi pelajar dalam mengembangkan minat dan bakat, baik di bidang digital maupun olahraga.

“BSI Flash tahun ini memiliki dua kategori. Di bulan Februari lalu kita adakan BSI Flash Talenta Digital. Nah, bulan Juni ini kita hadirkan BSI Flash Sport Competition, khusus untuk olahraga,” jelasnya.

Ia juga menegaskan bahwa ajang ini tidak hanya bersifat seremonial, melainkan sebagai komitmen kampus dalam membangun ekosistem yang mendorong generasi muda berprestasi secara menyeluruh.

“Kegiatan ini digelar rutin tiap tahun, agar sekolah-sekolah bisa terus berpartisipasi dengan cabang olahraga yang kami buka ke depannya,” tambahnya.

Kategori:

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *